Breaking News

Anggota DPR RI Arisal Aziz : Siap Dukung Ninik Mamak dengan Insentif Pribadi untuk Lestarikan Adat Minangkabau

 
(Arisal Aziz anggota DPR RI Sumbar, Ninik Mamak garda terdepan dalam menjaga anak kemenakan serta adat Minangkabau)

Padang, Lenteraindonews.com -- Anggota DPR RI, Arisal Aziz mendukung penuh peran Ninik Mamak dalam mempertahankan adat dan budaya Minangkabau, hal ini disampaikan dalam kegiatan Silaturahmi Niniak Mamak se-Sumatera Barat di Auditorium Universitas Negeri Padang (UNP). Minggu, (13/4/2025). Ajo Sal juga menyatakan dukungan dalam bentuk insentif kepada para ninik mamak yang konsisten menjalankan amanah adat di tengah masyarakat.

Lebih jauh Arisal menjelaskan insentif ini diberikan kepada ninik mamak yang mampu menjalankan tiga tugas utama dan tanggung jawab Ninik Mamak yang dianggap vital dalam menjaga stabilitas sosial dan adat di Minangkabau.
 
Tiga tugas utama Ninik Mamak di Sumatera Barat : 
  1. Menjauhkan anak kemenakan dari pengaruh negatif, termasuk narkoba, pergaulan bebas, LGBT, serta kenakalan remaja lainnya.
  2. Mengupayakan pengembalian dan perlindungan tanah ulayat, serta mendorong proses sertifikasi tanah adat demi keberlanjutan hak kaum.   
  3. Menjalankan peran ninik mamak secara aktif, baik dalam memediasi konflik, memberikan nasihat adat, maupun menjaga keharmonisan sosial.
“Saya memberikan bantuan yang tepat sasaran yaitu bagi mereka yang betul-betul menjaga marwah adat dan budaya kita,” ujar Arisal. Dengan insentif ini, para ninik mamak akan semakin bersemangat dalam mengemban tugas adat. Hal ini sangat penting guna mendukung dan memberdayakan tokoh-tokoh adat di tengah tantangan zaman.

“Insentif ini bukan soal materi semata, tapi soal bagaimana kita menghidupkan kembali nilai-nilai adat dalam kehidupan modern. Ninik mamak harus jadi pilar utama pembina generasi muda,” tutupnya.
 
Arisal juga menjelaskan bahwa seluruh insentif ini akan menggunakan uang pribadinya, bukan dari APBD maupun APBN. Hal ini dilakukan agar dukungannya langsung kepada sasaran. "Ini murni bentuk kepedulian saya secara pribadi terhadap peran strategis ninik mamak dalam masyarakat kita,” tegasnya.

Dukung MoU Kolaborasi LKAAM dengan Polda
Sumbar
Selain itu, Arisal menyambut baik kerja sama antara Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) dengan Polda Sumbar dalam upaya penyelesaian masalah pidana melalui pendekatan restorative justice. Ia menilai pendekatan ini relevan dan sejalan dengan prinsip-prinsip adat Minangkabau yang mengedepankan musyawarah dan mufakat.

“Adat kita kaya dengan solusi. Jika kita perkuat peran ninik mamak, maka banyak masalah sosial bisa dituntaskan tanpa harus selalu ke jalur hukum,” katanya.(Aldi)